Apa Yang DIKatakan Kepada Aminah Ketika Mengandung Rasulullah Shallallahu ‘Alahi Wassalam

Mimpi Aminah

Ibnu lshaq berkata bahwa banyak orang mengatakan, dan hanya Allah yang lebih tahu Aminah binti Wahb, ibunda Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam bercerita, ketika ia mengandung Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam, ia bermimpi didatangi seseorang kemudian orang tersebut berkata kepadanya, “Sesungguhnya engkau mengandung pemimpin umat ini. Jika engkau melahirkannya, ucapkan, ‘Aku meminta perlindungan untuknya kepada Allah Yang Mahaesa dari keburukan semua pendengki, dan beri nama dia Muhammad’.”

Ketika Aminah mengandung Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam, ia melihat seberkas sinar keluar dari perutnya dan dengan sinar tersebut ia bisa melihat istana-istana Busra di Syam.

Wafatnya Abdullah

lbnu lshaq berkata, “Tidak lama kemudian Abdullah bin Abdul Muththalib, ayahanda Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam meninggal dunia, ketika ibunda Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam sedang mengandung beliau.”

KELAHIRAN RASULULLAH SHALLALLAHU ALAIHI WA SALLAM

Zaman Kelahiran Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam

Ibnu lshaq berkata, bahwa Abu Muhammad bin Abdul Malik bin Hisyam berkata kepadaku bahwa Ziyad bin Abdullah Al-Bakkai berkata kepadaku dari Muhammad bin lshaq Al-Muththalibi yang berkata, “Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam lahir pada hari Senin, tanggal 12 Rabiul Awwal, tahun gajah.”

lbnu lshaq berkata bahwa Al-Muththalib bin Abdullah bin Qais bin Makhramah berkata kepadaku dari ayahnya dari kakeknya yang berkata, “Aku dan Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam lahir pada tahun gajah.Kami lahir pada tahun yang sama.” ‘

lbnu lshaq berkata bahwa Shalih bin Ibrahim bin Abdurrahman bin Auf berkata kepadaku dari Yahya bin Abdullah bin Sa’ad bin Zurarah Al-Anshari yang berkata bahwa beberapa orang dari kaumku berkata kepadaku dari Hassan bin Tsabit yang berkata, “Demi Allah, aku berusia tujuh tahun atau delapan tahun. Pada usia tersebut, aku mendengar seorang Yahudi berteriak dengan suara keras di atas menara di Yatsrib, ‘Hai orang-orang Yahudil’ Ketika orang-orang Yahudi telah berkumpul di sekitarnya, mereka berkata kepadanya, ‘Celakalah engkau, ada apa denganmu?’ Ia berkata, ‘Pada malam ini, telah muncul bintang Ahmad yang ia lahir dengannyal”

Muhammad bin lshaq berkata, “Aku bertanya kepada Sa’id bin Abdurrahman bin Hassan bin Tsabit, ‘Hassan bin Tsabit berusia berapa tahun ketika Rasulullah tiba di Madinah?’ Ia menjawab, ‘Enam tahun. Sedang usia Rasulullah ShalIallahu Alaihi wa Sallam ketika beliau tiba di Madinah adalah lima puluh tiga tahun. Hassan mendengar apa saja yang ia dengaf ketika bemsia mjuh tahun.” (sy42-Ibn Hiysam 1: 130-131)

Tinggalkan komentar